Raminten: A Character Becomes A Brand

Buat yang pernah/sering maen ke Jogja pasti familiar banget sama nama ini. Namanya setenar Mirota dan memang kedua brand tersebut (Mirota dan Raminten) pemiliknya sama (salut dah sama Om Hamzah yang bisa ngebangun dua brand yang seimbang ketenarannya). Buat kalian yang belum pernah ke Jogja apalagi maen ke Raminten ini, baca deh postingan gue satu ini (atau postingan lain karya travel blogger lainnya mengenai tempat satu ini), biar ngerti kenapa tempat satu ini bisa tenar.

Nama Raminten

Nama Raminten itu sendiri memang terdengar unik dan juga khas Jawa. Artinya apa sih? Nah tanya sendiri ke owner-nya dah biar tau arti, makna dan filosofinya. Tapi klo yang singkatnya sih, Raminten itu tokoh yang diperankan sang pemilik di sitkom televisi lokal Jogja, bentukannya ya laki-laki yang berdandan seperti perempuan (boleh aja klo lo bilang kaya Tessy, sah aja klo lo bilang kaya waria, yang paling penting lo dapet gambarannya). Dari namanya yang ‘eye catching’ dan juga ‘ear catching’, gak perlu ditanyakan lagi namanya bisa tenar. Tapi apalah arti sebuah nama klo tanpa makna, tanpa filosofi. Untuk tau makna dan filsofinya, kalian harus maen langsung ke tempat ini dan ngerasain pengalaman yang ada. Klo mau lebih ngelotok, ya kaya gue bilang di awal, kalian temui sang pemilik.

The House of Raminten

Mantap..

Pelang gedenya


Makan enak, nongkrong asik (ala cafe) gak harus mahal

Mau makan enak? Nongkrong asik? Gak ngures kocek? Di Jogja, salah satu tempat yang mengakomodir semua itu salah satunya ya Raminten. Sebenernya Raminten udah ada dimana-mana, seantero Jogja ada beberapa, tapi salah satu yang harus kalian coba ya tempat awal Raminten berdiri yaitu House of Raminten. Di sana kalian bisa makan dan minum puas, sambil nongkrong menikmati suasana rumah yang disulap seperti cafe dengan harga yang terjangkau kantong mahasiswa (kantong mahasiswa aja kejangkau apalagi kalian yang ngaku eksekutif). Terus untuk suasana lain kalian bisa makan di Raminten Kaliurang, Raminten Malioboro a.k.a Cafe Oyot Godhong, atau Raminten-raminten lainnya. Untuk referensi harga, kalian bisa cari di situs-situs macam tripadvisor.com cs.

Wefie sembari waiting list

Raminten Kaliurang

Minumannya seger-seger


Ada kereta kuda di belakang

Itu gelas apa aquarium?

Suasana begini emang bikin ngantuk


Unik-unik ala House of Raminten

Ini adalah kata yang ada di urutan pertama klo ngomongin House of Raminten. Bagaimana enggak? Ini the one and only, biarpun ada cabang Raminten lain, tapi yang namanya House of Raminten ya cuma satu, yang ada di Kota Baru. Itu yang pertama, yang kedua ‘kemanusiaan yang adil dan beradab’, eh maap maap itu mah Pancasila. Yang kedua keliatan dari karyawan yang melayani kita, mereka mengenakan kain khas Jawa, yang cewe pake atasan kemben bawahan kain (waduh, boleh juga nih? hayoooo jangan ngeres yeee..) klo yang cowo pake atasan rompi yang kaya Punakawan pake bawahan tetep kain, berasa Jawa banget kan? Nah yang ketiga di teras rumah, ada kereta kuda (gak ngerti masih berfungsi atau hanya pajangan, tapi ini ada hubungannya dengan unik yang keempat). Yang keempat, ya yang narik keunikan yang ketiga tadi. Hah? Apaan? Kuda? Iya, kuda? Buseeeet, beneran ada kuda? Iya beneran, bahkan ada namanya.. Hahaha.. Klo kalian cuma nongkrong makan di situ aja sih gak bakal ngliat kuda. Tapi coba klo kalian ke toilet yang letaknya di belakang, dipastikan kalian akan bertemu Joko (salah satu nama kuda) dan kawan-kawan. Yang kelima, packaging menu (dari mulai nama sampai bentuk/tampilan). Menu-menu yang ada sangat khas Jawa dan memilik nama-nama unik, klo kalian gak ngerti langsung tanyakan kepada pelayan yang ada, mereka dengan senang hati akan menjelaskan. Nah untuk tampilannya sendiri, klo kalian pesan minuman berbahan baku utama susu, maka kalian akan menemukan mug dengan bentuk payudara wanita. Klo kalian pesan beberapa minuman yang dirasa agak mahal, tunggu sampai datang ke meja kalian, bisa jadi kalian dapat minuman dalam aquarium ikan mas koki (kembung, kembung deh lu..). Dengan kata lain, dengan harga yang agak mahal namun porsi yang kalian dapat agak besar.

Membatik

Ini dia si Joko

Gong-nya disajenin

Raminten ini jadi salah satu spot yang kudu/harus/wajib kalian kunjungi klo lo maen ke Jogja, terutama House of Raminten-nya. Pesen dari gue, sila siapkan kesabaran dan kepasrahan kalian dengan level tertinggi, karena itu semua akan diuji ketika kalian harus antri buat makan enak, nongkrong asik di House of Raminten. See you again Raminten.. Mau kemana? kemana aja boleh..  


Note: blogger hanya menampilkan maps House of Raminten, jika hendak mencari cabang-cabang Raminten yang lain, sila nge-maps sendiri          



Komentar

  1. Silahkan di kunjungi ya teman teman 100% Memuaskan
    > Hoki anda ada di sini <
    1 USER ID UNTUK SEMUA GAME
    Kami memberi bukti bukan Janji
    Daftar sekarang juga di www.dewalotto.club
    MIN DEPO & WD HANYA Rp.20.000,-
    UNTUK INFORMASI SELANJUTNYA BISA HUB KAMI DI :
    WHATSAPP : ( +855 69312579 ) 24 JAM ONLINE
    MELAYANI TRANSAKSI VIA BANK :
    BCA - MANDIRI - BRI - BNI - DANAMON-NIAGA
    Raihlah Mimpi Anda Setiap Hari & Jadilah Pemenang !!!

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cabaret Show at Mirota/Hamzah Batik - Malioboro

Jembatan Gantung Selopamioro & Kebun Cabai-Bunga Matahari

Hutan Pinus Dlingo & Rumah Hobbit